Rabu, 21 Oktober 2009

Peewee Gaskins, band penuh keunikan.

Sebuah acara musik di televisi membuat saya untuk mencari tahu soal band indie ini. . Konon, di kalangan ABG SMP atau SMU seperti saya, band ini sudah sangat ngetop karena kerap menjadi menu wajib dalam pensi-pensi mereka. Seperti di sekolah saya, pada saat pensi banyak sekali teman-teman saya yang menampilkan lagu-lagu dari band yang mempunyai nama unik ini.

Kenapa saya tertarik untuk mencari tahu? Pertama adalah karena namanya: Pee Wee Gaskins. Nama ini, sependek pengetahuan saya adalah nama seorang pembunuh berantai di Amerika sana. Sebuah band anak muda yang menggunakan nama seorang pembunuh berantai yang sebenarnya tidak terlalu dikenal (dibandingkan Jack the Ripper, Elizabeth Bathory, atau bahkan Ted Bundy) pastilah memiliki sisi menarik.


Kedua, karena dalam acara musik tersebut disebutkan bahwa mereka menempati posisi 2 untuk Top Indie Artists di MySpace. Ini pasti band keren.

Setelah coba mengunduh dua lagunya, saya mendengar sebuah daur ulang musik Simple Plan, Good Charlotte, atau band pop punk yang sejenisnya, kecuali satu hal: adanya unsur synthetizer yang kental, dan karakter vokal utama dan vokal latar dengan harmoni suara dua-tiga yang khas hanya dimiliki oleh band-band emo seperti My Chemical Romance, atau model kombinasi satu-dua Tom DeLonge dan Mark Hoppus dari Blink-182.

Di luar itu, pelafalan bahasa Inggris mereka baik sekali. Jujur saja, saya jarang mendengar band kita menyanyikan lagu dalam bahasa Inggris dengan pelafalan yang baik.

Synthetizer bolehlah jadi satu keunikan mereka, meski secara garis besar musik mereka adalah layaknya musik arus utama pop punk. Endank Soekamti atau Superman is Dead malah memiliki karakter yang lebih kuat menurut saya, meski suara vokalis kedua band itu kalah jauh dari Pee Wee.

0 comments:

  © The Professional Template by Vairuz Salwina 2009

Back to TOP